Cara Membuat Rak Helm dengan Mudah
Cara Membuat Rak Helm dengan Mudah - Helm merupakan salah satu alat kesekamatan dalam berkendara sepeda motor. Saat ini motor menjadi suatu alat transportasi yang sangat digemari masayrakat, tak jarang dalam satu keluarga mempunyai lebih dari satu motor. Jika satu keluarga mempunyai lebih dari sepeda motor tentunya banyak juga helm yang terdapat di dalam rumah. Untuk menata helm tersebut supaya rapi anda dapat membuatkan rak khusus.
Kali ini kita akan membahas tentang cara membuat rak helm dengan mudah, Pada tips kali bahan pembuatan raknya adalah menggunakan papan kayu, mengapa memilih papan kayu? Karena jenis bahan ini sangat mudah dirangkai, serta mudah kita jumpai sehari - hari. Sebelum masuk ke proses pembuatan rak helm ada beberapa alat dan bahan yang harus dipersiapkan antara lain sebagai berikut:
Alat dan Bahan
- Palu
- Paku
- Papan Kayu
- Alat Ukur
- Gergaji
- Kuas
- Cat
- Engsel
- Obeng
- Baut
Setelah alat dan bahan sudah siap, langkah selanjutnya adalah proses pembuatan rak helm, berikut ini langkah - langkah dalam membuat rak helm yang anda dapat ikuti:
1. Siapkan Lokasi
Hal pertama dalam pembuatan rak helm ini adalah menyiapkan tempat nyaman serta mempunyai penerangan yang baik, agar ketika proses pembuatan rak helm dapat berjalan lancar serta mendapatkan hasil yang maksimal.
2. Pembuatan Konsep
Rak ini berbahan kayu, untuk menyimpan helm tersebut anda dapat menaruh semua helm yang andn miliki ke dalam rak khusus ini, dalam pembuatan konsep ini jumlah tingkatan rak sebaiknya disesuaikan dengan jumlah helm yang anda punya, serta tetap memerhatikan ketinggian masing - masing tingkatan rak tersebut dengan ukuran helm.
3. Pemotongan Bahan
Setelah konsep sudah dibuat, langkah selanjutnya adalah proses penyesuain bahan, potonglah bahan tersebut sesuai dengan konsep yang sudah buat sebelumnya. Untuk memotong kayu tersebut anda dapat menggunakan gergaji, Agar hasilnya rapi pemotongan harus dilakukan secara hati - hati.
4. Perangkaian Rak Helm
Setelah semua bahan sudah siap, langkah selanjutnya adalah proses perangkaian bahan tersebut sehingga membentuk rak helm yang kita inginkan, untuk proses perangkaian ini dimulai dari bagian bawah dulu. Untuik merekatkan satu sama lain gunakanlah paku, namun perlu diperhatikan ukuran paku tersebut harus sesuai dengan papan kayu tersebut agar ketika proses penyatuan bahan tidak menyebabkan kayu tersebut pecah, Teknik dalam memaku kayu ini juga harus diperhatikan, pemakuan dilakukan dengan cara perlahan namun pasti, agar paku tidak menjadi bengkok.
5. Pemasangan Pintu
Jika semua bahan sudah dirangkai dan sudah berbentuk rak, maka langkah selanjutnya adalah proses pemasangan pintu, Bagian pintu ini berfungsi agar helm yang ada di dalam rak tersebut menjadi bersih dan terhindar dari debu. Dalam pemasangan pintu ini anda dapat menggunakan engsel yang kecil, agar ketika ingin membuka dan menutup pintu rak helm menjadi mudah. Pastikan baut engsel yang dipasang menempel dengan erat agar ketika digunakan tidak terlepas.
Baca Juga:
- Tips Membuat Rak Buku Biaya 100 rb
- Cara Membuat Rak Bunga Biaya Terjangkau
- Cara Membuat Meja Setrika yang Praktis
6. Proses Finshing
Proses ini merupakan proses paling akhir dalam pembuatan rak helm, untuk membuatnya menarik anda dapat mengaplikasina cat ataupun plitur, Anda dapat mengikuti tutorial tentang cara memplitur kayu yang sudah dijelaskan dalam artikel tersebut.
Untuk merawat dan menjaga helm dirumah salah satu solusinya adalah dengan cara membuat rak helm khusus, dengan begitu helm anda dapat terhindar dari debu dan kotoran ketika tidak digunakan, selain itu juga dengan membuat rak khusus helm ini rumah anda terlihat rapi karena tidak adanya barang yang berserakan.
Cara Membuat Rak Helm dengan Mudah |
Demikian informasi mengenai cara membuat rak helm dengan mudah, diharapkan dengan adanya informasi ini dapat menambah wawasan anda tentang kumpulan rak helm, cara merawat helm, tips supaya helm tidak kotor.