Cara Menambal Tandon Air yang Bocor dengan Menggunakan Lem Plastik
Cara Menambal Tandon Air yang Bocor dengan Menggunakan Lem Plastik - Tandon air merupakan salah satu wadah yang berfungsi untuk menyimpan air, biasanya sebelum dikeluarkan di kran dan lain sebagainya, air ini disimpan terlebih dahulu di tandon tersebut. Tandon air terbuat dari plastik fiber sehingga dapat mengalami kebocoran, jika anda mengalaminya hal yang perlu dilakukan yaitu dengan cara menambalnya.
Kali ini kita akan membahas tentang cara menambal tandon air yang bocor dengan menggunakan lem plastik, sebelum memulai prosesnya siapkan terlebih dahulu alat dan bahan yang dibutuhkan antara lain sebagai berikut:
- Lem Plastik
Anda bisa mendapatkan lem tersebut di toko bangunan terdekat, pilihlah jenis lem yang mempunyai kualitas bagus. Agar hasil yang diperoleh juga maksimal.
- Amplas
Mengingat jenis amplas banyak sekali, pilihlah ukuran amplas yang sesuai. Amplas ini bertujuan untuk membersihkan area kebocoran dari kotoran ataupun hal lain yang menggangu proses penambalan nantinya.
Setelah semua alat dan bahan yang dibutuhkan sudah siap, maka selanjutnya anda dapat memulai proses penambalan, Adapun langkah - langkah dalam menambal tandon air yang bocor adalah sebagai berikut:
1. Tentukan Letak Kebocoran
Hal pertama yang harus dilakukan yaitu dengan mencari dimana letak kebocoran itu berada, untuk mengetahuinya anda dapat melakukan pengamatan secara langsung. Apabila ada air yang menetes pada area tersebut, maka dapat dipastikan bahwa area itulah letak kebocoran berada.
2. Kuras Air yang Ada
Agar proses penambalan dapat berjalan dengan lancar, sebaiknya anda dapat menguras air yang terdapat di dalam tandon tersebut.
3. Bawa Tandon di Tempat yang Nyaman
Selain itu agar mempermudah proses penambalan, sebaiknya bawalah tandon air tersebut di tempat yang nyaman dan mempunyai penerangan yang baik.
4. Proses Persiapan Lem
Setelah semua hal diatas sudah dilakukan, selanjutnya adalah dengan menyiapkan lem. Terlebih dahulu anda dapat menyiapkan wadah yang nantinya digunakan untuk menyampur lem tersebut, kemudian campurkanlah lem tersebut kemudian aduklah hingga lem tercampur merata.
5. Oleskan Lem di Area Kebocoran
Apabila lem siap, maka selanjutnya anda dapat mengoleskan lem tersebut pada area kebocoran. Untuk cara pengolesannya secara bertahap yaitu ketika pertama kali oleskan secara tipis - tipis dulu, kemudian baru ulangi pengolesannya. Tujuannya agar kebocoran tersebut dapat tertutupi dengan sempurna.
Baca Juga:
- Cara Menghilangkan Lumut di Tandon Air
- Konstrtuksi Menara Tandon Air
- Cara Menambal Tabung Pompa Air yang Bocor dengan Lem Besi
6. Diamkan Terlebih Dahulu Hingga Lem Kering
Agar hasil penambalan sempurna, sebaiknya anda mendiamkan tandon air tersebut beberapa hari.
Banyak sekali teknik yang anda dapat lakukan untuk memperbaiki tandon air yang bocor, sebaiknya pilihlah teknik yang anda anggap mudah untuk dilakukan. Demikian informasi mengenai cara menambal tandon air yang bocor dengan menggunakan lem plastik, diharapkan dengan adanya informasi ini dapat menambah wawasan anda tentang tips penambalan tandon air yang bocor, cara mencampur lem plastik, teknik penambalan tandon air yang bocor dengan cara sederhana.