Cara Membuat Shower Kamar Mandi Sederhana dengan Biaya Terjangkau
Cara Membuat Shower Kamar Mandi Sederhana dengan Biaya Terjangkau - Shower merupakan salah satu jenis peralatan kamar mandi yang berfungsi untuk mengalirkan air secara otomatis ketika mandi, dengan menggunakan alat ini kita tidak perlu lagi mengambil air dari bak mandi.
Saat ini jenis shower yang tersedia dipasaran banyak sekali, harganya pun sangat bervariasi dari yang murah hingga paling mahal. Namun jika anda ingin membuatnya sendiri berikut ini tutorialnya, kali ini kita akan membahas tentang cara membuat shower kamar mandi dengan alat dan bahan sederhana.
1. Persiapan Alat dan Bahan
Langkah pertama adalah dengan menyiapkan alat dan bahan yang dibutuhkan untuk pembuatan shower ini, adapun beberapa alat dan bahannya adalah sebagai berikut:
- Pipa paralon
- Penutup Pipa
- Solder
- Lem Pipa
- Gergaji Besi
2. Tahap Pengukuran
Selanjutnya adalah tahap pengukuran, pada tahap ini pipa tersebut diukur sesuai dengan dimana posisi akan diletakkan.
3. Pemotongan
Setelah dilakukan pengukuran, langkah selanjutnya adalah dengan memotong pipa tersebut sesuai dengan yang dibutuhkan, untuk memotong pipa ini anda dapat gunakan gergaji besi atau yang lainnya.
4. Pembuatan Lubang
Agar air bisa keluar seperti shower, maka kita harus membuat lubang di penutup pipa tersebut. Dalam pembuatan lubang ini ada banyak sekali tekniknya salah satunya adalah dengan menggunakan solder. Sesuaikan ukuran lubang dengan yang diinginkan, namun sebaiknya ukuran lubang tersebut janganlah terlalu besar karena jika seperti itu, air akan keluar dengan cepat dan besar.
Baca Juga:
- Cara Memasang Shower yang Benar
- Cara Mengatasi Air Shower yang Tidak Kencang
- Cara Agar Kamar Mandi Tidak Licin
5. Pasang Penutup Pipa
Jika penutup pipa sudah dilubangi, selanjutnya adalah dengan memasang penutup pipa tersebut. Agar lebih kuat, dalam memasang penutup pipa ini berikan lem.
6. Uji Coba
Setelah semuya terpasang, langkah selanjutnya adalah tahap uji coba caranya adalah dengan menyalakan kran air yang mengarah ke pipa tersebut, maka otomatis air akan keluar menyerupai shower.
Untuk membuat shower sederhana ini sangatlah mudah sekali, selain itu biaya yang dikeluarkan juga sangat terjangkau sekali. Demikian informasi mengenai cara membuat shower kamar mandi sederhana, diharapkan dapat menambah wawasan anda tentang cara membuat shower dengan harga murah.